You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Puluhan ASN Telah Ikuti Ujian Assesmen Kompetensi Sekda dan Deputi Gubernur DKI
.
photo doc - Beritajakarta.id

30 ASN Telah Ikuti Assesment Kompetensi Jabatan Sekda dan Deputi Gubernur DKI

Sebanyak 30 aparatur sipil negara (ASN) telah mengikuti assessment kompetensi seleksi terbuka untuk jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) dan Deputi Gubernur DKI Jakarta Tahun 2020.

Setelah hasil ujian assesment ini diumumkan, akan ada tes wawancara oleh panitia seleksi

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta, Chaidir mengatakan, hasil uji tersebut rencananya akan diumumkan oleh Panitia Seleksi minggu ini.

"Setelah hasil ujian assesment ini diumumkan, akan ada tes wawancara oleh panitia seleksi. Setelah itu, mereka memberikan surat rekomendasi ke Komisi Aparatur Sipil Negara," kata Chaidir, Minggu (8/11).

Seleksi Terbuka Jabatan Sekda dan Deputi Gubernur Ditarget Rampung November

Kemudian, lanjut Chaidir, KASN akan memberikan tiga nama terbaik dari masing-masing jabatan, untuk diumumkan oleh Gubernur DKI Jakarta. "Setelah itu kandidat itu baru melakukan tes kesehatan," ucapnya.

ASN yang ikut assessment kompetensi yakni 18 orang untuk jabatan Sekda, lima orang jabatan Deputi Gubernur DKI bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup; serta tujuh orang untuk jabatan Deputi Gubernur bidang Industri, Perdagangan, dan Transportasi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1538 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1516 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1122 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1080 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1043 personDessy Suciati